+ diperingati 8 Juli / 25 Juni
Petrus pangeran yang kudus (memiliki nama monastik Daud), dan Febronia, sang Putri (memiliki nama monastik Evprosynia), disebut pelaku mujizat dari Murom. Pangeran Petrus ialah anak kedua dari pangeran Murom, Yurii Vladimirovich. Ia bertahta di Murom tahun 1203. Beberapa tahun sebelumnya St. Petrus sakit parah (lepra), yang mana belum ada satupun yang dapat menyembuhkannya. Dalam sebuah mimpi sang pangeran, dinyatakan ada anak perempuan dari seorang petani lebah madu yang dapat menyembuhkan penyakitnya – perempuan saleh itu bernama Febronia, penduduk desa Laskova di Ryazan Gubernia. Petrus kemudian mengirimkan utusannya ke desa ini.
Ketika sang pangeran melihat St. Febronia, ia menjadi jatuh hati padanya oleh karena kesalehan, dan kebajikannya (dari sumber lain Febronia dikatakan memiliki paras cantik dan sangat menguasai ilmu pengobatan dari tumbuh-tumbuhan), hingga sang pangeran berikrar akan menikahinya setelah ia dapat disembuhkan. Dan hal itu terjadi St. Febronia dapat menyembuhkan lalu menjadi istrinya. Pasangan tersebut saling mencintai dalam melewati banyak cobaan. Kaum bangsawan boyars yang angkuh tidak menghendaki memiliki seorang putri dari asal orang biasa dan memaksa sang pangeran meninggalkannya. Tetapi St. Petrus menolaknya, maka kedua pasangan ini disingkirkan. Mereka berdua berlayar dari tanah kelahirannya mengarungi sungai Oka. St. Febronia terus menenangkan St. Petrus. Namun segera murka Allah menimpa atas kota Murom, terjadi perebutan tahta, yang pada akhirnya membuat masyarakat menghendaki kembalinya St. Petrus bersama dengan St. Febronia.
Pasangan yang kudus ini dikenal dengan kesalehannya dan kemurahannya beramal sedekah. Dikisahkan mereka menampung peziarah, orang-orang kelaparan, memberi pakaian dan banyak menolong orang-orang miskin. Keduanya meninggal di hari dan waktu yang sama – 25 Juni 1228, setelah sebelumnya memutuskan masing-masing menjalani hidup membiara dengan nama Daud dan Evprosynia. Tubuh kedua janasuci ini dikuburkan berdampingan sesuai wasiat sebelumnya, hanya dipisah dengan sebuah sekat.
St. Petrus & Febronia menjadi teladan atau patrun perkawinan dan keluarga Kristen (semejak itu sampai dengan 1917 di Rusia perayaan Petrus-Febronia lebih dikenal dibandingkan perayaan Valentine). Melalui doanya menyalurkan berkat bagi mereka yang hendak memasuki hidup perkawinan dan keluarga.
________
(bess080720)
Ref.:
https://www.oca.org/saints/lives/2020/06/25/101811-saints-peter-and-fevronia-tonsured-david-and-euphrosyne-wonderwo
https://en.m.wikipedia.org/wiki/Peter_and_Fevronia_Day